Minggu, 02 Februari 2020 - 18:48:28 WIB
Thailand Umumkan Kasus Pertama Penularan Virus Corona AntarmanusiaKategori: Laporan Khusus - Dibaca: 239 kali

Bangkok-Otoritas Thailand mengumumkan kasus pertama penularan virus corona dari manusia ke manusia atau antarmanusia di dalam wilayahnya. Sejauh ini, total ada 19 kasus virus corona yang terkonfirmasi di Thailand, dengan tujuh pasien di antaranya telah dinyatakan sembuh.
Seperti dilansir Channel News Asia, Jumat (31/1/2020), Wakil Direktur Jenderal Departemen Pengendalian Penyakit, Tanarak Pipat, menyebut pasien pertama yang terinfeksi virus corona di dalam wilayah Thailand merupakan seorang warga Thailand yang berprofesi sebagai sopir taksi.
"Dia tidak memiliki catatan bepergian ke China dan kemungkinan besar dia terinfeksi oleh seorang pelancong yang sakit dari China," tutur Tanarak.
Dituturkan Tanarak bahwa otoritas Thailand telah memeriksa 13 orang lainnya, termasuk tiga orang di antaranya yang masih satu keluarga, yang pernah melakukan kontak langsung dengan si sopir taksi tersebut.
"Risiko keseluruhan untuk penularan di Thailand masih rendah, tapi orang-orang harus mengambil langkah-langkah pencegahan untuk melindungi diri mereka sendiri," ucap Tanarak.
Otoritas Thailand mengonfirmasi sudah 19 kasus virus corona yang ditangani pihaknya. Jumlah ini merupakan jumlah tertinggi kedua setelah China, yang kini mengonfirmasi total 9.692 kasus virus corona di wilayahnya. Net
0 Komentar Pembaca
Isi Komentar:



Pasukan Rusia Cari Jasad 2 Tentara Israel di SuriahPengadilan Internasional Putuskan Bisa Adili Sengketa Israel-PalestinaTrump Klaim AS Miliki Rudal Hipersonik Terkuat di Dunia Kapal Induk Inggris Terdampar 6 BulanBiden Tunjuk Tim Komunikasi yang Semuanya PerempuanPutin Ingin Pertahanan Nuklir Rusia Kubu Trump Mulai Pertarungan Hukum
Laporan KhususMensos Juliari Kutip Komisi Paket Sembako

Thailand Umumkan Kasus Pertama Penularan Virus Corona AntarmanusiaSebaiknya, Dua Anggota KPU dan Dua Anggota Bawaslu Mambramo Raya Dipcat Tim Pelajar SD Indonesia Raih 11 Perak dan 11 Perunggu di IMSOKen Chaidian Pimpin MGKR DPD dan DPC Menolak Mubes MKGR Perkumpulan atau MKGR OrganisasiKPN Sail Nias Tiba Kembali di JakartaKontingen Pelantara 9 Gelar Kegiatan di Lampung